LCGC Toyota Calya Indonesia 2016,
Dalam waktu dekat Toyota Calya akan menyapa masyarakat Indonesia.
Menurut foto yang beredar, mobil murah ramah lingkungan dengan
konfigurasi tujuh kursi ini memiliki tampilan yang menarik dan sama sekali tidak
terkesan murahan.
Namun, jika diperhatikan dengan jeli Calya memadukan beberapa desain
mobil Toyota yang sudah ada. Setidaknya ada lima desain mobil yang
diaplikasikan pada Caly. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah lima mobil yang mirip Toyota Calya:
Toyota Grand New Veloz
Versi tertinggi dari Grand New Avanza ini menjadi salah satu mobil
yang mirip dengan Calya. Pasalnya MPV murah itu memiliki grill dan
bumper yang mirip dengan Veloz. Aliran udara terlihat besar, dengan
sudut yang sama seperti milik Grand New Veloz. Desain ini oleh Toyota
disebut dengan nama ‘Keen Look’.
Toyota Vios
Calya juga mengadopsi desain milik sedan entry level ini. Hal itu
terlihat dari grill dan bumper Toyota Calya. Jika pada Veloz aliran
udara dibuat terintegrasi dengan lampu kabut, pada Vios terlihat sama
persis dengan yang ada pada Calya.
Toyota Camry
Kemiripan calon pesaing Datsun GO+ Panca itu dengan Camry terlihat
pada bagian foglamp yang didesain menyerupai segitiga terbalik. Yang
membedakan, pada Camry semuanya merupakan mika lampu, sedangkan Calya
lampunya bulat sementara sisanya merupakan cover.
Toyota Kijang Innova
Tampilan belakang, tepatnya lampu belakang Toyota Calya terlihat
mirip dengan Kijang Innova generasi terbaru. Desain lampu vertikal
dibuat melebar ke tengah bodi sehingga membuat tampilan belakang MPV
murah Toyota ini lebih elegan.
Toyota Avanza
Desain Avanza juga disematkan pada Calya. Desain ini
dapat dijumpai pada interior nya yaitu pada stir kemudi nya. Selain
itu juga cara melipat kursi baris kedua Calya sama dengan Avanza yakni one touch tumble.
Stir-Calya Stir-Avanza
Calya-One_Touch_Tumbl
Avanza-One_Touch_Tumble
0 komentar:
Posting Komentar